Cara Membuat Profil Nama WhatsApp Berwarna


*AXELUTE– Hai teman-teman, Layanan pesan WhatsApp tingkat popularitasnya semakin bertambah saja, hal ini dikarenakan memang hampir setiap orang yang memiliki perangkatSmartphone selalu memasang aplikasi pesan instant satu ini. Hal itu wajar saja sebab dengan adanya W.A maka setiap orang bisa melakukan komunikasi dan berbagi data dengan mudah dan cepat.
Baca juga: Cara Menyadap WhatsApp Pasangan Tanpa Aplikasi, Cukup Browser HP
Nah, dengan banyaknya pengguna ini membuat kalian menginginkan sesuatu yang berbeda. Jika memang begitu kalian tidak perlu khawatir sebab pada kesempatan kali ini kita akan memberikan salah satu trik yang bisa kalian terapkan untuk membuat WhatsApp beda dari yang lainnya. Yakni mengubah nama profil menjadi warna biru.

Dengan begini ketika kalian muncul di Group atau profile di kunjungi, mereka akan akan tau keunikan nama profil kalian ini. Sudah pada penasaran kan? Yuk, langsung saja simak langkah-langkahnya disini.


Untuk melakukan cara ini kalian perlu bantuan aplikasi pihak ketiga yang bernama Fancy Keyboard. Aplikasi ini bisa diunduh di Google Play Storesecara gratis.

Pertama, kalian bisa download dan install aplikasi Fancy Keyboard pada perangkat Smartphone kalian.Kemudian buka aplikasinya, maka kalian akan membutuhkan beberapa pengaturan yang disarankan untuk membuat kinerjanya lancar. Ikuti seluruh rangkaian proses yang disarankan, sampai selesai. Jika aplikasi tersebut sudah menjadi keyboard utama, maka langkah berikutnya yakni kalian bisa masuk ke dalam aplikasi WhatsApp dan masuk ke menu settings (pengaturan) Kalau sudah masuk ke dalam halaman pengaturan W.A, kalian bisa tap gambar profil akun kalian untuk mulai melakukan editingSetelah itu, sunting nama profil akun WhatsApp kalian dengan cara klik tombol pensil yang berada di bagian kanan kolom nama Ketika kalian langsung mengetik, maka tidak akan ada hasilnya. Untuk itu, kita atur terlebih dahulu gata teks “Cool Font” pada aplikasi keyboard dan pilih tampilan tulisan berwarna biru tebal yang ada dalam daftar jenis tulisan bendera Negara. Ketikkan nama profil yang diinginkan dan simpan perubahan nama dengan klik “OK” di bagian kanan bawah layar. Selesai


Menarik bukan teman-teman ? Mungkin hanya sekian ya info yang dapat saya sampaikan teman-teman, karena keterbatasan ilmu yang saya punya kurang lebihnya mohon maaf, semoga yang saya sampaikan memiliki manfaat kepada kalian, jika kalian menyukai postingan ini jangan lupa follow blog ini dan berikan like serta komentar ya teman-teman.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Membuat Profil Nama WhatsApp Berwarna"

Post a Comment