Mengejutkan : Apple Akui Sebagian iPhone 8 Cacat


*AXELUTE- Hai teman-teman,Apple mengumumkan bahwa sebagian kecil iPhone 8 mengalami cacat produksi yang bisa mengakibatkan layar beku dan restart secara tiba-tiba.
Baca juga: Jarum Spidometer Bergerak Tak Stabil ? Perhatikan Cara Berikut !
Menurut Apple, unit iPhone 8 yang mengalami cacat produksi dijual pada periode September 2017 hingga Maret 2018.




"Unit yang mengalami cacat dijual di Australia, Cina, Hong Kong, India, Jepang, Makau, Selandia Baru, dan Amerika Serikat," demikian tulis Apple.

Untungnya, perusahaan yang didirikan oleh Steve Jobs ini menawarkan program layanan perbaikan tanpa dioungut biaya bagi unit yang terdampak.

Pemilik iPhone 8 dapat mengecek apakah perangkatnya termasuk yang memiliki cacat, dengan memasukkan nomor seri ponsel ke situs Apple. Dan bagi pengguna yang memiliki unit iPhone 8 cacat, bisa membawanya ke pusat perbaikan resmi atau toko ritel yang bekerja sama dengan Apple.

Nantinya, Apple akan mengirimkan unit-unit terdampak ini ke fasilitas perbaikan perusahaan.

Sekadar informasi, iPhone 8 diperkenalkan untuk pertama kalinya pada akhir 2017. Ponsel ini memiliki layar 4,7 inci dengan rasio 16:9. iPhone 8 diperkuat oleh RAM 2 GB dan prosesor Apple A11 Bionic.

Menarik bukan teman-teman ? Mungkin hanya sekian ya info yang dapat saya sampaikan teman-teman, karena keterbatasan ilmu yang saya punya kurang lebihnya mohon maaf, semoga yang saya sampaikan memiliki manfaat kepada kalian, jika kalian menyukai postingan ini jangan lupa follow blog ini dan berikan like serta komentar ya teman-teman.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mengejutkan : Apple Akui Sebagian iPhone 8 Cacat"

Post a Comment