Kolam Renang Ini Dijuluki Sebagai Kolam Renang Terdalam Di Dunia


*AXELUTE- Hai teman-teman, Y-40 Deep Joy adalah kolam renang terdalam di dunia, kedalaman kolam renang ini mencapai 40 meter, ketinggian ini setara dengan gedung 14 lantai. Kolam renang Deep Joy berukuran 21 meter x 18 meter di permukaan dan berubah menjadi struktur seperti sumur saat masuk lebih dalam.
Kolam Deep Joy berisi 4.300 meter kubik air yang dijaga pada suhu konstan 32 hingga 34 derajat celcius, Suhu ini menjaga agar penyelam tidak mengalami kedinginan saat di dalam air. Kolam renang Deep Joy menawarkan penggemar menyelam bebas untuk menjelajah kedalaman kolam indoor tanpa takut terbawa arus seperti saat menyelam di laut.


Kolam renang ini terletak di Hotel Millepini Terme, Montegrotto Terme, sebuah kota kecil di Italia, dan dirancang oleh arsitek terkenal Emanuele Boaretto.


Deep Joy menawarkan kegiatan seperti penyelaman rekreasi, pelatihan menyelam dan pemotretan untuk fotografer dan produser film. Terdapat panel kaca bawah air transparan untuk pengunjung yang ingin melihat bagaimana kondisi di dalam kolam. Panel kaca ini dapat diakses oleh pengunjung hotel melalui elevator dan ekskalator.


Dibuka pada Juni 2014, Y-40 mengalahkan pemegang rekor sebelumnya untuk kolam renang terdalam di dunia, Nemo 33, yang terletak di Brussels, Belgia yang memiliki kedalaman maksimum 34,5 meter.


Meski memiliki selisih kedalaman sekitar 6 meter, namun Nemo 33 juga memiliki bagian dalam yang unik loh.

Buka 365 hari dalam setahun, kolam renang yang memiliki kedalaman setara dengan bangunan berlantai 13. Kolam tersebut memiliki penghangat air sehingga pengunjung bisa menyelam tanpa menggunakan baju selam khusus. Selain itu, terdapat cermin air besar yang berukuran 21 x 19 meter dan empat gua bawah laut untuk yang dieksplor. Tak kalah menarik, terdapat pula terowongan bawah laut transparan yang memungkinkan pengunjung dapat berjalan untuk menikmati pemandangan dunia bawah la

Y-40 The Deep Joy juga memiliki jenis kedalaman yang berbeda. Hal ini diperuntukkan bagi penyelam dengan tingkat pengalaman yang berbeda. Juga terdapat training atau pelatihan untuk pengunjung yang ingin belajar diving mulai dari level pemula sampai level mahir. Para penyelam profesional juga telah mengunjungi kolam renang ini beberapa kali untuk merasakan sensasi kolam renang terdalam di dunia.


Menarik bukan teman-teman ? Mungkin hanya sekian ya info yang dapat saya sampaikan teman-teman, karena keterbatasan ilmu yang saya punya kurang lebihnya mohon maaf, semoga yang saya sampaikan memiliki manfaat kepada kalian, jika kalian menyukai postingan ini jangan lupa follow blog ini dan berikan like serta komentar ya teman-teman.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kolam Renang Ini Dijuluki Sebagai Kolam Renang Terdalam Di Dunia"

Post a Comment